• SMA NEGERI KUNIR
  • Judista (Jujur Disiplin dan Tanggungjawab)
SAMBUTAN KEPALA SEKOLAH

Assalamu’alaikum, Wr. Wb.

Puji dan syukur  marilah kita  panjatkan kehadirat Allah SWT karena atas limpahan nikmat, rahmat serta hidayah-Nya, sehingga kita semua senantiasa dalam perlindungan-Nya.

            Tidak lupa sholawat dan salam semoga tetap tercurahkan kepada junjungan kita nabi besar Muhammad SAW yang kita harapkan syafaatnya di yaumul Qiyamat.

            Kita maklumi bersama bahwa, kemajuan Teknologi Informasi dan Komunukasi di era globalisasi dewasa ini telah membawa implikasi yang sangat luas terhadap berbagai aspek kehidupan, termasuk di dunia pendidikan. Kemajuan IPTEK ini merupakan anugerah yang patut kita syukuri, kerena dengan kemajuan teknologi ini telah membuka cakrawala baru keilmuan dalam berbagai bidang serperti E-comerce, Electronic Banking, Electronic Business, Electronic Education (teleconprence), bahkan dalam melaksanakan rutinitas sehari-hari kita telah banyak dibantu dengan kehadiran teknologi ini.

Pemanfaatan TIK melalui website ini, diharapkan dapat meningkatkan eksistensi SMA Negeri 1 Kunir dalam rangka mengoptimalisasikan peran dan fungsinya sebagai  lembaga pendidikan yang berkualitas secara jujur, disiplin dan tanggung jawab, dan berwawasan IPTEK, sehingga dapat terus berkarya dan berkontribusi terhadap pembangunan bangsa melalui penyelenggaraaan pendidikan bermutu yang selaras dengan harapan masyarakat serta relevan dengan dinamika kemajuan IPTEK saat ini dan di masa mendatang.

Pengembangan web site ini disamping untuk memenuhi kebutuhan informasi, juga untuk memenuhi harapan publik yang membutuhkan informasi pendidikan yang diselenggarakan oleh SMA  Negeri  1 Kunir.  Untuk memenuhi harapan tersebut,  tentunya tidak akan sempurna tanpa partisipasi aktif dari berbagai pihak terkait. Untuk itu kritik dan saran sangat kami harapkan, Semoga dengan Website ini informasi tentang SMA Negeri 1 Kunir  serta aktifitas di dalamnya dapat diketahui oleh masyarakat luas dan terlebih lagi terjadi komunikasi interaktif antara Alumni, masyarakat, peserta didik dan keluarga besar SMA Negeri 1 Kunir.

Selamat  untuk kita  semua.  Terima  kasih untuk para  guru,  para  alumni,  dan pecinta  SMA Negeri  1 Kunir. Semoga Sukses Selalu.

   

Wassalamukalaikum Wr. Wb.

  

Baca Juga
ECOBRICK, SALAH SATU SOLUSI AGAR SEKOLAH MENJADI CANTIK

Setelah mendapat predikat sebagai  sekolah Adiwiyata di  tingkat kabupaten pada tahun 2022, SMA Negeri I Kunir terus berbenah dalam melakukan pengelolaan sampah secara berkela

24/07/2024 07:51 - Oleh Administrator - Dilihat 3090 kali
SENAM ANAK, INDONESIA HEBAT MENINGKATKAN KUALITAS HIDUP WARGA SMA NEGERI 1 KUNIR

Senam anak, Indonesia hebat merupakan salah satu kegiatan fisik yang sangat penting bagi pelajar, terutama seluruh warga SMA Negeri 1 Kunir. Kegiatan ini tidak hanya meningkatkan kese

13/01/2025 08:34 - Oleh Administrator - Dilihat 7172 kali
KEGIATAN P5 KELAS X EKSPLORASI MAKANAN DAN PERMAINAN TRADISIONAL

MENGHIDUPKAN KEARIFAN LOKAL KEGIATAN P5 KELAS X EKSPLORASI MAKANAN DAN PERMAINAN TRADISIONAL   “Menggali Nilai-Nilai Budaya Lokal dan Mempromosikan Kebanggaan terhadap War

10/03/2025 09:30 - Oleh Administrator - Dilihat 536 kali
MENYEMAI SEMANGAT BHINEKA TUNGGAL IKA MELALU TARI KREASI KEGIATAN P5 KELAS XI

MENYEMAI SEMANGAT BHINEKA TUNGGAL IKA MELALU TARI KREASI KEGIATAN P5 KELAS XI   “Menggali Nilai-Nilai Kebangsaan dan Mempromosikan Kesadaran akan Keanekaragaman Budaya Ind

10/03/2025 09:03 - Oleh Administrator - Dilihat 545 kali
SMAN Kunir Tegaskan Bebas Pungli, Ijazah Gratis Tanpa Penahanan

  Kunir – Kepala Sekolah SMAN 1 KUNIR, Rudi, S.Pd, M.M, menegaskan bahwa lembaga pendidikan yang dipimpinnya berkomitmen penuh menjaga integritas dan transparansi dalam pela

24/08/2025 12:18 - Oleh Administrator - Dilihat 201 kali